Webinar Dies Natalis Fakultas Farmasi
Rabu (9 September 2020) diadakan diesnatalis fakultas farmasi universitas buana perjuangan yang pertama dengan mengusung tema “Empowering Pharmacist Young Generation For Indonesian Health” rangkaian acara sudah dimulai sebulan sebelumnya dengan lomba PKM dan Essay untuk mahasiswa farmasi. Pada Hari H acara berlangsung dengan mengadakan webinar international yang berlangsung sejak pukul 12.45-18.00 via zoom meeting dan live streaming youtube.
Pemateri pertama yaitu Bapak Apt. Joko Priyanto Wibowo, M.Si pada sesi pertama menyampaikan materinya mengenai PvdP is an unexplored target to develop a novel treatment against Pseudomonas aeruginosa infections setelah itu beliau memberi motivasi bagi mahasiswa yang ingin melakukan penelitian serta bagi yang ingin melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi di luar negeri. Kemudian pada sesi kedua Ibu Apt. Fani Mutia Cahyani, M.Si. dan Ibu Apt. Zelika Mega Ramadhania, M.Si. berbagi pengalaman ketika ingin menempuh pendidikan lebih tinggi di Jerman dan Korea. Pengalaman yang dapat dijadikan pelajaran untuk mahasiswa agar lebih giat dan tekun dalam belajar sehingga dapat meraih mimpi untuk mengejar beasiswa pendidikan di luar negeri seperti beasiswa LPDP dan lainnya.
Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya-jawab dengan peserta webinar seputar kuliah di luar negeri yang memotivasi dengan berbagai macam pertanyaan yang sangat menarik dari peserta webinar. Penyelenggara acara berharap dengan webnar ini banyak ilmu yang dapat diambil oleh peserta webinar. Akhir acara diadakan foto bersama secara virtual aplikasi zoom. Kesan peserta pun baik mereka merasa puas dengan acara webinar ini karena dianggap sangat bermanfaat dan memberikan motivasi pesan yang disampaikan para peserta pun cukup baik untuk kemajuan kegiatan kedepannya.
Written by: Safira Nur Maharani